Tips dan Trik Mengendarai Motor Matic Sewaan di Lombok

Kuta Mandalika Lombok

Motor Matic sudah tidak asing lagi bagi sebagian dari kita, terutama kaum milenials dan generasi Z. Mengendarai motor matic sewaan di Lombok dengan medan yang terjal tidaklah semudah berkendara di Ibukota atau kota yang jalananya datar.

Kali ini kami ingin Mengulas secara detail tips & trik mengendarai motor matic sewaan di Lombok dengan jalanan berliku serta penuh dengan tanjakan dan turunan. Yuk simak!

Tips Sebelum Mengendarai Motor Matic

jalaban di lombok yang penuh liku - liku serta banyak tanjakan dan turunan
Jalanan lombok yang naik turun dan berliku-liku

Hal Pertama yang perlu kalian ketahui saat ingin mengendarai motor matic adalah transmisi. Motor manual memiliki gigi persneling untuk memindahkan gigi percepatan, sedangkan motor matic mempunyai sistem pemindahan gigi otomatis.

Letak rem juga terdapat perbedaan, pada motor manual tuas rem depan sedangkan rem belakang ada bagian kaki kanan. Sedangkan untuk motor matic tuas rem berada pada bagian tuas kemudi kanan dan kiri.

Sepeda motor matic tidak menggunakan rantai, dan mesin langsung terhubung pada poros ban melalui vanbelt. Itulah mengapa anda di wajibkan menekan rem pada saat menyalakan motor matic.

Pastikan juga anda sudah mengenakan peralatan keamanan berkendara seperti celana panjang, jaket motor serta yang tak kalah penting adalah helm untuk menjaga kepala kita.

Tips Mengendarai Sepeda Motor Matic Sewaan di Lombok

Lombok Merupakan salah satu pulau yang menjadi destinasi pilihan bagi Mereka yang Menyukai keindahan alam.

Terletak di Nusa Tenggara Barat, Serta berdekatan dengan Pulau bali Menjadikan Lombok sebagai destinasi idaman baik bagi turis lokal maupun mancanegara.

Terlebih ketika Lombok di tunjuk sebagai salah satu tempat di gelarnya perhelatan Balap Internasional, ya apalagi jika Bukan Moto GP.

Tak Hanya Moto GP gelaran balap motor sekelas WSBK dan GP cross juga ikut meramaikan deretan gelaran Balap internasional di pulau Lombok.

Hal Tersebut memicu banyaknya penyedia jasa transportasi yang berbondong – bondong menyediakan berbagai layanan transportasi sesuai kebutuhan pelancong, termasuk kami di Evan Trans Lombok yang merupakan penyedia layanan sewa mobil lepas kunci serta rental motor di bandara lombok.

Selain itu ada Juga CAN Tours yang menyediakan layanan paket wisata serta Open trip di pulau Lombok.

Lalu bagaimanakah cara memilih Sepeda motor matic untuk di sewa dan bagaimana trik untuk mengendarainya?

Berkendara aman di Lombok Bersama Evan trans lombok
Berkendara aman bersama Evan Trans

Pada saat Menggunakan motor Rental sebaiknya Kita lebih Berhati – hati dan waspada.

untuk sepeda motor khususnya yang kita sewa, pertama kali yang harus kita perhatikan adalah rem, dan gas.

Seberapa dalam rem, seberapa kuat cengkeraman rem dan seberapa seimbang sistem pengereman roda belakang dengan roda depan, kemudian pastikan juga tuas gas dan kondisi Ban.

dan yang tidak kalah penting adalah kelengkapan berkendara seperti Helm, surat2, Jas Hujan dan peralatan perbaikan ringan.

Trik Mengendarai Sepeda Motor Matic di jalan Tanjakan dan Turunan

Berbeda dari motor manual di mana ketika akan melewati jalan tanjakan, kita di wajibkan menggunakan gigi kecil dan menahan gas agar tetap stabil dan tidak kehilangan traksi serta momentum.

Pada Motor matic kita justru harus ambil ancang – ancang dengan kecepatan relatif tinggi, dan memainkan gas ketika berada di tengah. Apabila terlalu besar gas maka mesin akan kewalahan membakar bbm yang masuk sehingga mesin merebet dan apabila kurang besar maka momentum dan traksi akan hilang.

Selain itu menaiki tanjakan dengan cara zig – zag merupakan salah satu cara evektif untuk melibas tanjakan dengan usaha minimal. Hal yang tak kalah penting adalah ketika kita menghadapi jalan menutun/turunan sepeda motor matic harus benar-benar berhenti dan membiarkan mesin menyala.

Kemudian yang harus kita lakukan adalah tidak memutar tuas gas, dan 1 hal yang terpenting adalah menjaga piringan rem dan kampas rem tetap dalam kondisi dingin.

Caranya adalah dengan Bergantian menekan tuas rem depan dan belakang. Apabila terjadi los rem karena over Heat disk brake, Kita Bisa melakukan pendinginan dengan mengistirahatkanya atau menyiramnya dengan air dingin.

Ini akan sedikit menimbulkan asap dan mungkin bau hangus namun tidak akan beresiko apabila kita menyiramnya sedikit demi sedikit. Bila terjadi los di tengah turunan dan kita tidak dapat berhenti.

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah tetap tenang dan tidak perlu panik, kemudian melihat sekeliling dan cari tempat yang paling empuk untuk menjatuhkan diri dan melepas kendaraan agar kita tidak mengalami cidera berat.

Tetap Gunakan Perlindungan Keselamatan berkendara, cek kondisi kendaraan, pastikan kondisi badan prima saat berkendara , sopan berlalu lintas dan Utamakan Keselamatan kita serta Pengendara Lain.

Itulah pembahasan tentang tips dan trik mengendarai motor matic sewaan di Lombok dengan kondisi jalan yang terjal agar aman.

Apabila Anda sewa motor matic di Lombok, Anda bisa kunjungi Evan Trans sekarang juga dan dapatkan unit prima untuk menemani liburan Anda di Lombok!

Leave a Reply

Rencanakan Petualangan Anda Hari Ini!

Isi formulir kontak kami untuk mendapatkan informasi lengkap tentang layanan sewa motor dan mobil terbaik di kota ini. Klik di sini untuk memulai


Isi formulir kontak kami untuk mendapatkan informasi lengkap tentang layanan sewa motor dan mobil terbaik di Lomboki. Kirim Pesan sekarang


There is no selected car class in current office. Please choose another Class!